Laman

Senin, 28 September 2015

Nonton Film 4 Dimensi di SMP Negeri 4 Wanayasa


Pada hari Sabtu tanggal 26 September 2015 murid-murid SMP Negeri 4 Wanayasa dimanjakan dengan pemutaran film 4 dimensi di sekolah.  Nonton film bersama merupakan satu pengalman yang menyenangkan bagi murid-murid karena banyak diantara murid-murid yang baru pertama nonton filem 4 dimensi ini.  Jangankan yang belum pernah nonton film 4 dimensi, murid-murid yang sudah pernah nonton ilm 4 dimensi juga senang untuk nonton lagi.

Film ini di putar dalam waktu 40 menit.  "Film ini tidak membosankan karena ketika nonton film ini seolah-olah penonton seperti masuk dalam ruang film itu", kata salah satu siswa.  

Pemutaran film ini dimulai dari film olah raga.  Pada film ini ketika ada adegan pemain yang menendang bola kearah penonton maka sentak semua penonton teriak karena seolah bola itu kaya mau mengenai penonton.  Lalu dilanjutkan perjalanan dengan helikopter.  Pada film ini ketika helikopter berkeliling ke hutan maka para penonton juga terhibur karena seolah-olah penonton juga iktu terbang.  Lalu dilanjutkan dengan tayangan dinosaurus sehingga membuat penonton sering berteriak-teraik karena seolah-olah penonton kaya hodup dihutan bersama dinosaurus.

0 komentar:

Posting Komentar