Pra Ujian Nasional II Tahun Pelajaran 2015/2016 dilaksanakan serentak diseluruh SMP/MTs di Kabupaten Banjarnegara yaitu pada hari Senin - Kamis tanggal 11 - 14 April 2016 yang dilaksanakan pada pukul 07.30 - 09.30 WIB. Sebanyak 83 siswa kelas IX wajib mengikuti Pra Ujian Nasional II tersebut. Hari Senin tanggal 11 April diselengarakan Pra Ujian Nasional mata pelajaran Bahasa Indonesia. Hari Selasa tanggal 12 April diselengarakan Pra Ujian Nasional mata pelajaran Matematika. Hari Rabu tanggal 13 April diselengarakan Pra Ujian Nasional mata pelajaran Bahasa Inggris. Hari Kamis tanggal 14 April diselengarakan Pra Ujian Nasional mata pelajaran Ilmu Pengerahuan Alam. Adapun soal Pra Ujian Nasional ini disusun oleh MGMP Kabupaten Banjarnegara. Soal ini terdiri dari dua tipe, yaitu tipe A dan B. Siswa yang mempunyai nomor ujian ganjil mengerjakan soal kode A dan siswa yang mempunyai nomor ujian genap mengerjakan soal kede B. Semua soal berbentuk pilihan ganda dan dikerjakan pada lembar jawab komputer dengan menggunakan pensil 2B. Selanjutnya lembar jawab komputer Pra Ujian Nasional II tersebut dikumpulkan setiap hari ke korda masing-masing. Kalau lembar jawab komputer pra ujian nasional II siswa SMP Negeri 4 Wanayasa di setor di SMP Negeri 1 Karangkobar yang selanjutnya akan dikoreksi oleh tim korektor.
Sementara kelas IX mengikuti Pra Ujian Nasional II tersebut murid kelas VII dan kelas VIII supaya belajar di rumah.
0 komentar:
Posting Komentar